PENGAKUAN IMAN RASULI
Aku percaya kepada Allah, Bapa
yang Maha Kuasa, Khalik langit langit dan bumi.
Aku percaya kepada Yesus Kristus Anak-Nya
yang tunggal, Tuhan kita.
Yang di kandung daripada Roh Kudus
lahir dari anak dara Maria.
Yang menderita di bawah pemerintahan Pontius Pilatus,
disalibkan mati dan dikuburkan
turun ke dalam kerajaan maut.
Pada hari yang ketiga bangkit pula dari antara orang mati,
Naik ke surga, duduk disebelah kanan Allah,
Bapa yang Maha Kuasa.
Aku percaya kepada Roh Kudus,
Gereja yang Kudus dan am,
persekutuan orang Kudus,
Pengampunan dosa,
Kebangkitan daging,
dan hidup yang kekal.
Amin
Friday, March 13, 2020
DOA BAPA KAMI
Doa Bapa Kami
Bapa kami yang di sorga, dikuduskanlah nama-Mu,
datanglah Kerajaan-Mu, jadilah kehendak-Mu
di bumi seperti di sorga.
Berikanlah kami pada hari ini
makanan kami yang secukupnya
dan ampunilah kami
akan kesalahan kami,
seperti kami juga mengampuni
orang yang bersalah kepada kami;
dan janganlah membawa kami kami ke dalam pencobaan,
tetapi lepaskanlah kami daripada yang jahat.
Karena Engkaulah yang empunya
Kerajaan dan kuasa dan kemuliaan
sampai selama-lamanya.
Amin
Wednesday, March 4, 2020
Tujuh ( 7 ) Perkataan Yesus Kristus di Kayu Salib
Berikut merupakan 7 perkataan Tuhan Yesus Kristus di Kayu Salib :
1. "Ya Bapa, ampunilah mereka, sebab mereka tidak tahu apa yang mereka perbuat"
(Lukas 23 : 34)
2. "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya hari ini juga engkau akan ada bersama-sama dengan Aku di dalam Firdaus" (Lukas 23 : 43)
3. "Ibu, inilah, anakmu! - Inilah ibumu!" (Yohanes 19 : 26-27)
4. "Eli, Eli, lama sabakhtani?" (Matius 27 : 46)
5. "Aku haus" (Yohanes 19 : 28)
6. "Sudah selesai" (Yohanes 19 : 30)
7. "Ya Bapa, ke dalam tangan-Mu Kuserahkan nyawa-Ku" (Lukas 23 : 46)
Subscribe to:
Posts (Atom)
PENGAKUAN IMAN RASULI
PENGAKUAN IMAN RASULI Aku percaya kepada Allah, Bapa yang Maha Kuasa, Khalik langit langit dan bumi. Aku percaya kepada ...
-
LITURGI 1 (PENCIPTAAN) PROLOG : Pada mulanya Allah menciptakan langit dan bumi beserta isinya. Allah menjadikannya...
-
TATA ACARA NATAL PEMUDA-PEMUDI GKPI JEMAAT KHUSUS MARANATHA DURI Senin, 19 Desember 2016 T h ema : Terang yang sesunggu...
-
TATA IBADAH PERAYAAN ADVENT NATAL INA HKI ESTOMIHI Minggu , 2 2 Desember 20 19 Di Gereja HKI Estomihi ...